Thursday, August 10, 2017

BMW Indonesia Hadirkan Future of Mobility di BMW Pavilion di GIIAS 2017


Karen Lim, President Director BMW Group Indonesia dan Jodie O’tania, Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia berfoto bersama BMW i3.



Tangerang, Otojatim.com - BMW Indonesia menegaskan sebagai perusahaan terdepan di bidang teknologi dan mobilitas melalui kehadiran simbol mobilitas masa depan, BMW i3, di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. 


BMW i3 merupakan kendaraan yang menggunakan tenaga listrik secara penuh dan menggarisbawahi visi jangka panjang BMW i yaitu menghadirkan kendaraan dan layanan mobilitas yang visioner dan tetapkan standar baru di industri mobilitas premium. Kehadiran BMW i3 sejalan dengan tema GIIAS tahun ini, yaitu "Rise of the Future Mobility".

"Kesuksesan BMW i8 yang diluncurkan di GIIAS tahun lalu menunjukkan posisi BMW Indonesia dalam hal inovasi dan teknologi masa depan. Tahun ini, BMW Group Indonesia sekali lagi tampilkan kepemimpinannya dalam hadirkan varian kendaraan ramah lungkungan yang sejalan dengan visi industri otomotif Indonesia dan tentunya tema dari GIIAS 2017 sendiri, yaitu 'Rise of the Future Mobility. BMW berambisi untuk tidak hanya memperkenalkan inovasi terbaru, namun juga secara konsisten memberikan edukasi terhadap masyarakat dan berkontribusi bagi pengembangan segmen industri otomotif Indonesia melalui kehadiran BMW i3”, ujar Karen Lim, President Director BMW Group Indonesia.

BMW i3 memulai babak baru di bidang electro mobility. Kendaraan ini merupakan model produksi pertama dari BMW Group yang beroperasi penuh menggunakan tenaga listrik. BMW i3 hadir dengan desain visioner, arsitektur kendaraan yang revolusioner, kenikmatan berkendara khas BMW, konektivitas inovatif, dan karakter premium yang berorientasi masa depan. Kendaraan urban ini merupakan hasil riset dan pengembangan mendalam project BMW i.

"BMW i3 memiliki konsep yang sama dengan BMW i8. Kedua kendaraan ini tidak hanya menggunakan mesin listrik - setiap proses dan bahan yang digunakan dalam produksi berorientasi pada konsep keberlanjutan dan masa depan. Semua proses ini dilakukan tanpa menghilangkan esensi penting dari setiap kendaraan BMW, yaitu nuansa sport dan kualitas premium," tambah Karen.

(kiri ke kanan) Ary Mariano, President Director PT Gaya Motor, Anton Kumonty, President Director PT Tjahja Sakti Motor, Bayu Riyanto, Vice President of Sales BMW Indonesia, Albert Reichl, BMW Production Network 2 Management Production Partner Indonesia, dan Karen Lim, President Director, BMW Group Indonesia berfoto bersama The all-new BMW 520d di BMW Pavilion GIIAS 2017.



BMW i3 merupakan solusi mobilitas urban masa kini dan masa depan dengan tampilan menarik. Kendaraan ini merupakan kendaraan premium pertama yang didesain untuk menggunakan tenaga listrik secara utuh. Oleh karena itu, kendaraan ini bebas dari emisi gas buang dan membawa sejumlah kelebihan termasuk: BMW LifeDrive Architecture, teknologi BMW eDrive, sistem penggerak roda belakang, dan desain ringan yang berikan keseimbangan antara kenikmatan berkendara, jarak tempuh, dan bobot kendaraan secara keseluruhan.

"BMW i3 yang hadir di GIIAS 2017 membawa kapasitas baterai listrik yang lebih mumpuni sebesar 94ah dan dilengkapi mesin ringkas yang dapat digunakan sebagai penambah jarak tempuh (REx). Kombinasi motor listrik dan REx dapat membawa kendaraan ini sejauh hingga 330km. Alasan pemilihan untuk tampilkan varian ini karena kemampuannya untuk tetap berfungsi pada kondisi infrastruktur yang terbatas," tegas Karen Lim.

BMW Pavilion yang berdiri di atas lahan sebesar 2100m2, tidak hanya menjadi panggung bagi BMW i3 dan 20 model lainnya. BMW turut menghadirkan rangkaian lengkap dari all-new BMW Seri 5. All-new BMW 520d Luxury Line yang dirakit secara lokal di Indonesia tunjukkan keahlian BMW dalam menghadirkan performa dan efisiensi Sheer Driving Pleasure.
Hadirnya varian terbaru ini menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia akan kendaraan bermesin diesel yang berkualitas. Varian ini melengkapi rangkaian Business Athlete yang merupakan sedan bisnis terdepan di Indonesia.

Dilengkapi dengan teknologi diesel yang efisien, all-new BMW 520D Luxury Line melengkapi seri BMW yang baru diluncurkan pada July 2017.

"Diluar dua varian luar biasa ini - BMW i3 dan all-new BMW Seri 5, BMW Pavilion di GIIAS 2017 hadirkan rangkaian terkuat dari produk BMW. Kami mengundang setiap pengunjung untuk mencoba langsung produk-produk dan teknologi yang menjadikan BMW sebagai pemimpin pasar di bidang teknologi mobilitas," tutup Karen.

Disqus Comments